SMK Negeri 8 Purworejo melaksanakan penyembelihan hewan qurban 1443 H pada hari Selasa, 12 Juli 2022. Tahun ini, sekolah menyembelih satu ekor sapi dan empat ekor kambing dari qurban bapak ibu guru karyawan juga dua ekor kambing dari hasil iuran latihan qurban peserta didik.
Pelaksanaan penyembelihan dimulai pagi hari pukul 07.00 WIB. Panitia penyembelihan, pencacahan, dan pembagian hewan qurban berasal dari internal sekolah, yaitu bapak ibu guru karyawan SMK N 8 Purworejo dibantu beberapa peserta didik pengurus OSIS. Selain itu, sekolah juga bekerja sama dengan meminta bantuan tenaga untuk penyembelihan dan pemotongan sapi dari takmir masjid desa Bajangrejo sebanyak delapan orang. Daging qurban hasil penyembelihan kemudian didistribusikan untuk bapak/ibu guru karyawan, perwakilan siswa dari masing-masing kelas, serta masyarakat sekitar sekolah dengan total 250 paket.
Selain melaksanakan penyembelihan hewan qurban di lingkungan sekolah, SMK N 8 Purworejo juga memberikan sumbangan satu ekor kambing kepada SMP N 9 Purworejo. Pemberian ini dilakukan sebagai wujud syukur dan terima kasih karena tahun ajaran 2022/2023 peserta didik baru terbanyak berasal dari SMP N 9 Purworejo. Penyerahan kambing dilakukan pada hari Senin, 11 Juli 2022 dengan diantar oleh Wakil Kepala Urusan Humas, Bapak Songsong Subiyanto, S.Pd dan ditemani Bapak Mujiyono, M.Pd.
Mari bersyukur, mari ber-qurban, mari berbagi !!